Friday, June 1, 2012

Saya ingin Mengajar Sejarah

Saya ingin menjadi guru sejarah

Jika sampai kelak, saya tetap menjadi guru, saya hanya ingin fokus mengajar sejarah. Agar anak-anak Indonesia kelak tidak lupa dan buta terhadap sejarahnya sendiri. Sehingga tau persis bagaimana dan untuk apa bangsa ini dulu didirikan dengan susah payah oleh para founding father kita.

Saya ingin mengajar sejarah, agar kelak film-film yang kita hasilkan bukan film-film murahan, atau film sejarah yang konyol, tapi film yang berkarakter dan memiliki pesan-pesan moral yang jelas.

Saya ingin mengajar sejarah, agar kelak generasi muda kita lebih bangga terhadap negeri ini dan segala apapun yang berbau Indonesia. Bukannya membanggakan asing seperti mayoritas yang terjadi belakangan.

Saya ingin mengajar sejarah,agar kelak anak-anak muda Indonesia tau siapa itu Sukarno, Hatta, Tan Malaka, Sjahrir, Suharto, Sudomo, Agus Salim, Ki Hajar Dewantara, Diponegoro, Imam Bonjol dan lain-lain.

Saya ingin mengajar sejarah, agar kelak anak-anak muda kita dapat meneladani bagaimana jepang, amerika serikat,cina, rusia,israel, inggris, belanda dan singapore sekarang ini dapat tumbuh menjadi negara yang besar dan berpengaruh.

Saya ingin mengajar sejarah, agar kelak generasi muda Indonesia dapat mengerti benar apa itu nasionalisme, sehingga dapat membawa bangsa ini keluar dari keruwetan yang diciptakannya sendiri.

Terlebih dari semua itu, saya ingin mengajar sejarah kepada anak-anak Indonesia, bukan saja untuk mengajar masa lalu, tapi untuk memberi gambaran bagaimana masa lalu dan bagaimana kita mesti hidup di masa depan.

Saya ingin menjadi guru sejarah
 
(EY)

No comments:

Post a Comment